6+ Contoh Surat Perjanjian Suami Istri dan Cara Membuatnya

Contoh Surat Perjanjian Suami Istri – Hubungan suami istri memang dianggap sah di mata agama dan hukum. Akan tetapi, terkadang ada hal-hal tertentu yang perlu dibuat kesepakatan antara keduanya dan dituliskan pada selembar surat perjanjian.

Contoh surat perjanjian suami istri berikut bisa dijadikan referensi atau acuan. Surat perjanjian tersebut bisa untuk keperluan rujuk, pisah, jual tanah, dan tidak mengulangi kesalahan.

Setiap surat perjanjian memiliki poin utama yang tidak boleh terlewat dan harus tercantum di dalamnya supaya jelas keperluannya apa. Uraian masing-masing surat dipaparkan di bawah ini: 

1. Contoh Surat Perjanjian Berisi Kesepakatan Antara Suami dengan Istri

Saat sudah berumah tangga, kehidupan suami istri menjadi lebih kompleks karena berbagi banyak hal. Apabila tidak ada kesepakatan terhadap hal yang krusial, maka kedepannya bisa menimbulkan kegaduhan.

Hal krusial tersebut misalnya kesepakatan mengelola usaha bersama, meminjamkan uang, dan lain-lain. Maka dari itu, perlu dibuat kesepakatan yang bernilai sah di mata hukum agar tidak memunculkan masalah di kemudian hari.

Contoh surat perjanjian suami istri berisi kesepakatan yakni seperti berikut: 

Contoh Surat Perjanjian Berisi Kesepakatan Antara Suami dengan Istri
Box content

SURAT PERJANJIAN

KESEPAKATAN BERSAMA

 

Yang memberikan tanda tangan dengan identitas:

Nama Lengkap: Susi Andriyani

Tempat, Tanggal Lahir: Tasikmalaya, 3 Juni 1989

Pekerjaan: Mengurus rumah tangga

 

Untuk kemudian dikatakan sebagai Pihak I

Bersepakat dengan suami:

Nama: Adit Nugroho

Tempat dan Tanggal Lahir: Bandung, 16 Agustus 1988

Pekerjaan: Wiraswasta

 

Untuk kemudian dikatakan sebagai Pihak II

Menyetujui dan menyepakati hal-hal di bawah ini:

  • Pengelolaan usaha milik Pihak II dilaksanakan secara bersama-sama dengan syarat Pihak I tidak melalaikan kewajiban utamanya mengurus rumah tangga.
  • Pihak I ataupun Pihak II harus terlebih dahulu berdiskusi apabila meminjamkan uang kepada pihak lainnya.

Demikian surat perjanjian bersama ini ditulis dalam kondisi sehat dan sadar sepenuhnya tanpa mengalami tekanan dari pihak lain.

Bandung, 19 September 2022

Pihak II Pihak I

 

Adit Nugroho Susi Andriyani

Baca Juga: Contoh Surat Perjanjian Kerjasama Supplier

Poin kesepakatan yang tertera pada surat perjanjian dapat disesuaikan menurut kebutuhan masing-masing. Misalnya, kesepakatan atas pengelolaan keuangan rumah tangga, pembagian kuasa aset, dan hal-hal lain yang tidak berupa materi fisik.

Bisa pula mencantumkan sanksi yang harus dilakukan apabila salah satu pihak melanggar poin kesepakatan. Poin ini dibuat supaya masing-masing pihak bisa lebih berkomitmen terhadap kesepakatan yang telah ditentukan.

2. Contoh Surat Perjanjian Rujuk Antara Suami dan Istri

Pernikahan tidak selalu berjalan mulus, ada kalanya terdapat keributan yang menjadikan hubungan suami istri menegang, lantas berubah menjadi renggang. Bahkan hubungan tersebut juga menyentuh perceraian.

Namun, mediasi yang dilakukan bisa saja menjadikan keduanya rujuk dan bersepakat untuk kembali. Pada saat itulah perlu sebuah komitmen yang ditulis jelas pada selembar surat. Contoh surat perjanjian suami istri untuk keperluan rujuk yaitu:

Contoh Surat Perjanjian Rujuk Antara Suami dan Istri
Box content

SURAT PERNYATAAN

 

Saya yang bertanda tangan di surat ini, beridentitas:

Nama Lengkap: Kendra Adiwijaya

TTL: Solo, 2 April 1985

Pekerjaan: Teknisi Kelautan

Alamat Rumah: Jalan Perkutut Nomor 4, Solo

 

Menyatakan untuk rujuk kembali dengan mantan istri saya:

Nama Lengkap: Prastiwi Anggraini

TTL: Yogyakarta, 18 Juli 1986

Pekerjaan: Karyawan Swasta

Alamat Rumah: Jalan Cendrawasih Nomor 7, Solo

 

Kesepakatan yang telah disetujui yaitu sebagai berikut:

  • 1. Kedua pihak saling introspeksi dan berjanji tidak akan mengulangi kesalahan seperti yang lalu.
  • 2. Semua hal yang terkait dengan masalah pernikahan didiskusikan secara baik-baik dan kekeluargaan.

Demikian surat pernyataan ini dibuat pada saat kondisi sehat jasmani dan sadar tanpa ancaman siapapun.

Solo, 19 September 2022

Yang membuat pernyataan

 

Materai Rp6.000

Kendra Adiwijaya

 

Saksi-Saksi

  • Anton Saputra
  • Bisma Anugerah

Baca Juga: Contoh Surat Perjanjian Sewa Tempat Usaha

Surat rujuk perlu adanya saksi yang bisa memberikan keterangan jelas dan tidak bersifat memihak salah satu pihak.

Saksi bersikap netral dan bertindak bijak untuk kebaikan pihak suami maupun pihak istri. Sebaiknya pembuatan surat rujuk disaksikan tokoh masyarakat yang menangani pernikahan.

3. Contoh Surat Perjanjian Suami Istri untuk Pisah

Kemungkinan buruk dari pernikahan adalah kesepakatan untuk pisah. Semua orang pasti menginginkan pernikahan yang abadi, tanpa ada kesepakatan untuk berpisah satu sama lain. Akan tetapi, perjalanan pernikahan tidak selalu sesuai yang diharapkan.

Apabila kedua pihak sudah merasa tak bahagia dan justru saling menyakiti, maka mungkin pisah adalah opsi terakhir yang dapat diambil. Berikut ini contoh surat perjanjian suami istri yang bersepakat menempuh perpisahan.

Contoh Surat Perjanjian Suami Istri untuk Pisah
Box content

SURAT PERNYATAAN PISAH

 

Saya yang bertanda tangan dalam surat ini, beridentitas sebagai berikut:

Nama Lengkap: Rino Permana

TTL: Cirebon, 23 September 1989

Usia: 33 Tahun

Pekerjaan: Karyawan Swasta

Alamat Tempat Tinggal: Jalan Cempaka Nomor 5, Bandung

 

Dikatakan sebagai pihak penggugat atau pihak I.

Nama Lengkap: Cahyani Dewi

Tempat, Tanggal Lahir: Sukabumi, 11 Mei 1993

Usia: 29 Tahun

Pekerjaan: Karyawan Swasta

Alamat Tempat Tinggal: Jalan Bougenville Nomor 7, Bandung

 

Dikatakan sebagai pihak tergugat atau pihak II.

Dengan dibuatnya surat ini, pada tanggal 19 September 2022, kami berdua menyatakan telah bersepakat untuk berpisah dari hubungan suami istri.

Kesepakatan ini diambil oleh sebab beberapa hal. Pernyataan perjanjian pisah ini ditulis menurut persetujuan kami berdua, tanpa ancaman pihak ketiga.

Demikian surat ini ditulis dalam kondisi sehat dan sadar sepenuhnya. Surat ini akan dipergunakan sebagaimana mestinya.

Bandung, 19 September 2022

Pihak I Pihak II

 

(Materai 6.000) (Materai 6.000)

Rino Permana Cahyani Dewi

Keputusan pisah merupakan keputusan yang krusial, karena bukan hanya menyangkut pihak suami dan istri, tetapi juga anak. Oleh karena itulah, sebaiknya lakukan konsultasi dan mediasi terlebih dahulu dengan konselor pernikahan.

4. Contoh Surat Perjanjian Suami Istri Terkait Kepentingan Jual Tanah

Setelah menikah, aset yang dimiliki suami istri menjadi aset berdua. Jika salah satu pihak hendak menjual asetnya, maka perlu persetujuan dari pihak lainnya. Hal ini supaya tidak ada kesalahpahaman dalam hubungan suami istri perihal kepemilikan aset.

Dengan begitu, perlu dibuat suatu surat perjanjian di antara keduanya. Contoh surat perjanjian suami istri untuk keperluan menjual tanah yaitu sebagai berikut.

Contoh Surat Perjanjian Suami Istri Terkait Kepentingan Jual Tanah
Box content

SURAT PERNYATAAN DAN PERSETUJUAN

 

Hari ini, Senin 19 September 2022, selaku pihak menandatangani surat ini, saya:

Nama Lengkap: Tri Dharmaji

TTL: Surabaya, 7 Agustus 1975

Nomor Kartu Identitas: 338408XXXXXXXXXX

Alamat Tempat Tinggal: Jalan Anggrek Putih Nomor 12, Surabaya

 

Dalam surat pernyataan dan persetujuan ini saya sebagai suami berdasarkan Akta Nikah Nomor 9823XXX Tanggal 16 April 1998 dan telah dilakukan pencatatan oleh KUA Surabaya, dari istri saya:

Nama Lengkap: Amina Kirana

Tempat, Tanggal Lahir: Surabaya, 3 Januari 1977

Nomor Kartu Identitas: 338408XXXXXXXXXX

Alamat Tempat Tinggal: Jalan Anggrek Putih Nomor 12, Surabaya

 

Melalui surat ini, saya dan istri bersepakat untuk menjual tanah seluas 50 meter persegi atas nama Tri Dharmaji.

Demikian surat ini dibuat untuk keperluan penjualan tanah. Surat ini disusun dan dibuat dalam kondisi sehat dan sadar tanpa ancaman pihak ketiga.

Tertanda,

 

Tri Dharmaji

Baca Juga: Contoh Surat Perjanjian Kerjasama Bagi Hasil

Surat perjanjian jual tanah bersifat krusial karena berkaitan dengan aset bersama. Tujuan pembuatan surat perjanjian ini adalah supaya tidak ada kecurangan yang terjadi di rumah tangga. Contohnya, uang hasil penjualan dibawa kabur salah satu pihak untuk keperluan tak jelas.

5. Contoh Surat Perjanjian Suami Istri yang Melakukan Kesalahan

Sosok suami ataupun istri tentunya pernah berbuat salah. Bedanya adalah pada skala kesalahan yang diperbuat, apakah termasuk kesalahan sepele, sedang, atau serius. Kesalahan serius yang sulit ditoleransi membutuhkan komitmen dari pihak terkait untuk memperbaikinya.

Surat ini dapat dipergunakan sebagai komitmen sekaligus peringatan apabila kesalahan yang sama diperbuat dua kali, maka bisa dilakukan langkah hukum. Contoh surat perjanjian di antara suami istri supaya tidak berbuat kesalahan berulang diuraikan sebagai berikut.

Contoh Surat Perjanjian Suami Istri yang Melakukan Kesalahan
Box content

SURAT PERJANJIAN

 

Saya yang menandatangani surat ini, dengan identitas:

Nama Lengkap: Dandi Wicaksana

Usia: 35 Tahun

Pekerjaan: Wiraswasta

 

Dikatakan sebagai pihak pertama

Nama Lengkap: Renata Jelita

Usia: 32 Tahun

Pekerjaan: PNS

 

Dikatakan sebagai pihak kedua

Bersamaan surat ini menyatakan bahwa pihak pertama berjanji untuk merenungi kesalahan di waktu lalu yakni bertindak kasar kepada pihak kedua. Pihak pertama berjanji tidak sekali-kali mengulangi perbuatannya yang amat keliru.

Bilamana janji tersebut tidak dilaksanakan sebagaimana mestinya, pihak pertama siap menanggung konsekuensi berupa denda sebesar 7 juta rupiah. Pihak pertama juga siap menghadapi konsekuensi berupa penuntutan atas kasus KDRT ke ranah hukum yang diberlakukan.

Demikian surat perjanjian ini ditulis pada kondisi tubuh yang sehat jasmani, batin, dan mental. Perlu ditegaskan pula bahwa kedua pihak membuat surat ini tanpa tekanan pihak manapun. Selanjutnya, surat ini dipergunakan sebagaimana seharusnya.

Kediri, 19 September 2022

Pihak Pertama Pihak Kedua

 

(Materai Rp6.000) (Materai Rp6.000)

Dandi Wicaksana Renata Jelita

Konsekuensi yang diterapkan sebaiknya bukan hanya bernilai materi, tetapi juga sanksi nyata. Hal ini untuk mengokohkan komitmen dari pihak yang bersangkutan. Dengan adanya konsekuensi berupa sanksi nyata, tentu akan berpikir baik-baik sebelum bertindak.

6. Contoh Surat Perjanjian Suami Istri dalam Rangka Berdamai

Terakhir, contoh surat perjanjian antara suami istri berikut ini dapat digunakan untuk kesepakatan berdamai. Rinciannya dapat disimak di bawah ini:

Contoh Surat Perjanjian Suami Istri dalam Rangka Berdamai
Box content

SURAT PERJANJIAN PERDAMAIAN

 

Selaku pihak yang menorehkan tanda tangan dengan identitas sebagai berikut:

Nama Lengkap: Toni Prasetya

Usia: 36 Tahun

Pekerjaan: PNS

Alamat Tempat Tinggal: Jalan Kusuma Nomor 14 Malang

 

Yang selanjutnya dikatakan sebagai pihak pertama.

Nama Lengkap: Anastasia Hani

Usia: 34 Tahun

Pekerjaan: Karyawan Swasta

Alamat Tempat Tinggal: Jalan Kusuma Nomor 14 Malang

 

Sehubungan dengan timbulnya perselisihan di antara kami pada 17 Juni 2022, kami bersepakat memilih jalan damai. Kesepakatan yang kami setujui antara lain sebagai berikut:

Pihak kesatu terhadap pihak kedua:

  • Memegang komitmen untuk tidak mengulangi kesalahan seperti membentak, membanting benda-benda, dan pulang larut malam saat sedang emosi.
  • Akan lebih intensif membantu istri perihal mengurus anak serta urusan rumah tangga domestik lainnya.

Pihak kedua kepada pihak pertama:

  • Senantiasa memperingatkan suami secara santun, bukan menggunakan nada tinggi.
  • Berlaku jujur mengenai seluruh urusan rumah tangga yang terjadi, misal terkait hutang atau kebutuhan belanja.

Demikian surat damai ini kami buat dengan kondisi tubuh sehat dan pikiran sadar tanpa mengalami tekanan dari pihak lainnya.

Malang, 19 September 2022

 

Toni Prasetya Anastasia Hani

 

Saksi-saksi:

  • Budi Angga.
  • Hendoko.

Surat perjanjian diatas bisa pula dicantumkan konsekuensi kedepannya apabila salah satu atau kedua pihak melanggar poin perjanjian. Tujuannya agar keduanya lebih menghargai perjanjian yang telah dibuat dan bukan sekadar formalitas belaka.

Demikian uraian mengenai contoh surat perjanjian suami istri meliputi berbagai macam keperluan yang dapat dijadikan referensi jika mengalami situasi tersebut. Ada baiknya poin persetujuan dibuat sejelas mungkin supaya tidak ada alibi jika salah satu atau kedua pihak tidak menaati perjanjian.

contoh surat perjanjian suami istri

Tinggalkan komentar