Pakaian Adat 34 Provinsi di Indonesia : Gambar dan Penjelasan

1 Macam-Macam Pakaian Adat

Pakaian Adat – Indonesia merupakan negara yang mempunyai kekayaan budaya dan juga kesenian yang sangat melimpah, dimana pada masing-masing provinsi mempunyai daya tarik dan juga keunikan tersendiri, salah satunya adalah Pakaian Adat.

Lalu apa saja sih pakaian adat pada setiap provinsi yang di Indonesia? Yuk simak penjelasan berikut ini mengenai Pakaian Adat 34 provinsi Indonesia lengkap dengan penjelasannya!

Pakaian Adat


Macam-Macam Pakaian Adat

Pakaian adat merupakan pakaian tradisional yang berasal dari 34 provinsi di Indonesia. Dimana masing-masing suku mempunyai pakaian tradisional ini dengan keunikan dan ciri khasnya masing-masing pada setiap provinsi.

Hal tersebut tentunya berguna untuk membedakan setiap pakaian tradisional yang ada pada setiap provinsi. Hal ini dikarenakan pakaian adat Indonesia biasanya digunakan untuk memperingati hari besar, baik itu pernikahan, keagamaan, kelahiran bahkan juga kematian.

Pakaian adat merupakan simbol dari setiap kebudayaan suatu daerah. Lalu apa saja bentuk pakaian adat dari setiap provinsi yang ada di Indonesia? Yuk simak macam-macam pakaian adat berikut ini!

No Nama Pakaian Adat di Indonesia
1 Pakaian Adat Aceh: Ulee Balang
2 Pakaian Adat Sumatera Utara: Ulos
3 Pakaian Adat Sumatera Barat: Bundo Kanduang, Limpapeh Rumah Nan Gadang
4 Pakaian Adat Riau: Teluk Belanga dan Kebaya Labuh
5 Pakaian Adat Kepulauan Riau: Kebaya Laboh dan Teluk Belanga
6 Pakaian Adat Jambi: Baju Kurung Tanggung
7 Pakaian Adat Bengkulu: Rejang Lebong
8 Pakaian Adat Sumatera Selatan: Aesan Gede
9 Pakaian Adat Bangka Belitung: Paksian
10 Pakaian Adat Lampung: Tulang Bawang
11 Pakaian Adat Banten: Pangsi
12 Pakaian Adat Jawa Barat: Bedahan
13 Pakaian Adat DKI Jakarta: Sadariah
14 Pakaian Adat Jawa Tengah: Kebaya
15 Pakaian Adat DI Yogyakarta: Kebaya Ksatrian
16 Pakaian Adat Jawa Timur: Pesa’an
17 Pakaian Adat Bali: Payas Agung
18 Pakaian Adat Nusa Tenggara Barat: Suku Sasak
19 Pakaian Adat Pakaian Adat Nusa Tenggara Timur
20 Pakaian Adat Kalimantan Barat: King Baba / King Tompang
21 Pakaian Adat Kalimantan Tengah: Sangkarut
22 Pakaian Adat Kalimantan Timur: Kustin
23 Pakaian Adat Kalimantan Utara: Ta’a dan Sapei Sapaq
24 Pakaian Adat Kalimantan Selatan: Babaju Kun Galung Pacinan
25 Pakaian Adat Sulawesi Barat: Pattuqduq Towaine
26 Pakaian Adat Sulawesi Utara: Laku Tepu
27 Pakaian Adat Sulawesi Tengah: Nggembe
28 Pakaian Adat Sulawesi Selatan: Bodo
29 Pakaian Adat Sulawesi Tenggara: Babu Nggawi
30 Pakaian Adat Gorontalo: Biliu dan Makuta
31 Pakaian Adat Maluku: Cele
32 Pakaian Adat Maluku Utara: Manteren Lamo dan Kimun Gia
33 Pakaian Adat Papua Barat: Ewer
34 Pakaian Adat Papua: Koteka dan Rok Rumbai

1. Pakaian Adat Aceh: Ulee Balang

Gambar Pakaian Ulee Balang
Gambar Pakaian Ulee Balang
@https://www.dailysia .com/

Ulee balang merupakan pakaian adat yang berasal dari provinsi Nanggroe Aceh Darussalam atau yang lebih dikenal dengan nama Aceh.

Dimana untuk pria akan memakai atasan dengan berlengan panjang dan berbahan sutra bernama Peukayan Linto Baro, dan bawahan berwarna hitam Sileuweu yang ditenun jangan lupakan untuk penutup kepala yakni Meukeutop dan hiasan senjata khas Aceh yakni Rencong.

Kemudian untuk pakaian adat wanita Aceh menggunakan baju kurung dengan celana cekak musang yang bentuknya diadaptasi dari kebudayaan Melayu, Cina dan juga arap.

Tidak lupa pula untuk penutup kepala dengan menggunakan Meukeutop dan juga hiasan senjata tradisional Aceh yakni Rencong.

Tetapi pada umumnya pakaian ini hanya dipakai oleh para raja dan juga keluarga-keluarganya saja loh, biasanya digunakan pada saat ada sebuah acara yang sakral atau upacara adat.

2. Pakaian Adat Sumatera Utara: Ulos

Gambar Pakaian Ulos Sumatera Utara
Gambar Pakaian Ulos Sumatera Utara
@https://budayanesia.com/

Provinsi Sumatera Utara juga mempunyai berbagai macam kebudayaan yang mengagumkan. Dimana pada provinsi ini dikenal akan salah satu daerah yang khas dengan suku bataknya.

Daerah tersebut ternyata juga mempunyai pakaian adat yang disebut dengan kain ulos. Dimana kain ini pasti sudah tidak asing lagi ditelinga para pembaca, karena memang kain ulos sudah sangat terkenal di kanca nasional dimana pada masyarakat Batak Karo mempercayai bahwa kain ini mempunyai daya magis yang sangat tinggi.

Lalu apa sih sebenarnya kain ulos itu? Jadi, kain ulos merupakan kain dengan berbahan sutra yang ditenun dengan menggunakan alat tradisional dengan motif khas yakni gorga.

Ulos biasanya akan dipakai bersama sebagai selempang baju pria, dimana baju ini terdiri dari jas dan sarung kain ulos, tetapi bukan hanya itu, melainkan kain ulos juga bisa digunakan sebagai selempang di kebaya berwarna cerah untuk para wanita.

3. Pakaian Adat Sumatera Barat: Bundo Kanduang, Limpapeh Rumah Nan Gadang

Gambar Pakaian Bundo Kanduang Sumatera Barat
Gambar Pakaian Bundo Kanduang Sumatera Barat
@https://asset.kompas.com

Apakah kalian tahu ternyata provinsi Sumatera Utara juga mempunyai pakaian adat yang sering disebut dengan nama Padang Bundo Kanduang. T

etapi yang perlu diketahui disini adalah bahwa ternyata pakaian tradisional Sumatera Barat ini pada umumnya telah terbagi menjadi dua macam atau kategori, yakni pakaian adat dan juga pakaian penghulu.

Dimana pada setiap aksesoris yang digunakan tentunya mempunyai filosofi yang berkaitan erat dengan seorang ibu dan juga keluarga.

Sehingga tidak heran apabila nama pakaian tradisional Sumatera Barat ini diberi nama Padang Bundo Kanduang dimana arti dari nama tersebut adalah ibu dari raja-raja.

Dimana pada umumnya pakaian Bundo Kanduang ini terdiri dari celana panjang dan juga atasan berupa Teluk Belanga serta penutup kepala atau peci yang digunakan oleh pria.

Sedangkan untuk wanita akan memakai kain sarung, kebaya panjang dan juga penutup kepala yakni berupa kain yang dililitkan ke kepala.

4. Pakaian Adat Riau: Teluk Belanga dan Kebaya Labuh

Gambar Pakaian Adat Riau
Gambar Pakaian Adat Riau
@https://www.adatindonesia.org/

Kebaya Labuh dan juga Teluk Belanga merupakan pakaian tradisional yang berasal dari Provinsi Riau. Dimana sebenarnya masyarakat Melayu Riau ini mempunyai 4 jenis baju adat yang masing-masing juga mempunyai fungsi berbeda-beda.

Tetapi dari 4 jenis tersebut, baju Melayu Riau lah yang menjadi pakaian kebanggaan nasional. Dimana untuk pria Riau akan menggunakan baju kurung kurawal yang ketat dan juga memakai kopiah pada bagian kepala.

Untuk bagian bawahnya pria akan dikhususkan untuk menggunakan celana panjang dengan warna yang sama dengan warna baju. Kemudian untuk bagian pinggangnya, laki-laki juga harus menggunakan kain yang terbuat dari tenun dengan motif khas Melayu.

Sedangkan untuk perempuan Riau akan menggunakan kerudung pada bagian kepala yang dililitkan pada bagian leher.  Hal ini membuat rambut wanita tidak khawatir keluar.

5. Pakaian Adat Kepulauan Riau: Kebaya Laboh dan Teluk Belanga

Gambar Pakaian Adat Kepulauan Riau
Gambar Pakaian Adat Kepulauan Riau
@https://asset.kompas.com/

Pada umumnya pakaian tradisional kepulauan Riau inti terdiri dari pakaian resmi, sehari-hari dan juga pakaian pernikahan. Dimana untuk pakaian harian akan dikenakan setiap hari oleh masyarakat sekitar, baik itu dari anak-anak hingga orang dewasa.

Untuk pakaian resmi dari kepulauan Riau biasanya akan digunakan pada saat ada acara-acara tertentu, dimana acara tersebut tentunya berkaitan erat dengan acara resmi atau adat. Sedangkan untuk pakaian tradisional kepulauan Riau modern ini terdiri dari baju kurung Cekak Musang dan juga Kebaya Laboh.

Pakaian adat Cekang Musang akan digunakan oleh para wanita dan dikombinasikan dengan kain sarung bermotif. Sedangkan untuk para pria dewasa akan menggunakan baju adat Cekak Musang yang dilengkapi dengan sarung perekat dan juga kopiah.

6. Pakaian Adat Jambi: Baju Kurung Tanggung

Gambar Baju Kurung Tanggung Jambi
Gambar Baju Kurung Tanggung Jambi
@https://guratgarut.com

Provinsi Jambi juga mempunyai berbagai macam kebudayaan yang menjadi ciri khasnya. Dimana Jambi juga mempunyai pakaian tradisional yang sekilas hampir mirip dengan pakaian tradisional di provinsi Sumatera pada umumnya.

Tetapi pakaian adat Jambi pada umumnya terkenal akan kemegahannya atau glamor, hal ini dikarenakan adanya sulaman benang emas pada pakaian tersebut. Bukan hanya itu, kesan kemewahan juga akan lebih terasa apabila aksesoris khas Jambi yang mempunyai kesan kemewahan ini turut dipakai.

Provinsi Jambi mempunyai beberapa jenis pakaian adat. Meskipun begitu, secara resmi dan juga yang diakui pada kanca nasional adalah sepasang baju pengantin adat saja yang bernama Melayu Jambi.

Pakaian adat Jambi ini memang tergolong pakaian yang cukup sederhana tetapi tetap tidak dapat menghilangkan identitas dan juga ciri khas dari kebudayaan yang ada di provinsi Jambi.

7. Pakaian Adat Bengkulu: Rejang Lebong

Gambar Pakaian Rejang Lebong Bengkulu
Gambar Pakaian Rejang Lebong Bengkulu
@https://konveksi .co/

Bengkulu merupakan provinsi yang sangat kental akan budaya Melayunya. Meskipun begitu, budaya Melayu yang ada pada Bengkulu ini tentunya sangat berbeda apabila dibandingkan dengan budaya Melayu pada umumnya.

Karena perbedaan tersebutlah, maka terciptalah perpaduan budaya yang tentunya mempunyai daya tarik tersendiri. Sehingga tidak heran apabila baju dari Bengkulu ini cukup berbeda apabila dibandingkan dengan berbagai macam baju adat yang lainnya.

Baju Bengkulu pada umumnya identik dengan warna merah dan untuk para pria dan juga wanita pada umumnya akan menggunakan penutup dan juga hiasan kepala dengan bercorak khas nan istimewa.

8. Pakaian Adat Sumatera Selatan: Aesan Gede

Gambar Pakaian Aesan Gede Sumatera Selatan
Gambar Pakaian Aesan Gede Sumatera Selatan
@https://assets.pikiran-rakyat.com

Aesan Gede merupakan pakaian adat yang berasal dari Sumatera Selatan. Sebenarnya Provinsi Sumatera Selatan ini mempunyai dua pakaian tradisional yakni Aeasan Gede dan juga Aesan Paksangko, dimana kedua pakaian tradisional tersebut terinspirasi dari kerajaan Sriwijaya.

Pakaian Aesan Paksangko ini adalah baju adat yang melambangkan sebuah keagungan masyarakat dari daerah sumatera Selatan. Sedangkan untuk pakaian Aesan Gede merupakan pakaian adat yang melambangkan akan kebesaran para bangsawan pada bumi Sriwijaya.

Apabila dilihat dari segi bentuknya, memang kedua jenis pakaian ini akan berbeda dengan pakaian-pakaian sebelumnya. Dimana baju Sedan Gede terdiri dari kombinasi warna merah jambu dan juga warna emas.

Karena warna emas merupakan warna dominan dari bahu adat ini, maka tidak heran apabila baju mempunyai kesan yang sangat mewah. Bukan hanya itu, kesan mewah juga akan semakin bertambah apabila ditambahkan lagi dengan berbagai macam aksesoris pendukung lainnya. Wah bagus bukan?

9. Pakaian Adat Bangka Belitung: Paksian

Gambar Pakaian Paksian Bangka Belitung
Gambar Pakaian Paksian Bangka Belitung
@https://seringjalan.com

Paksian merupakan pakaian adat yang berasal dari Bangka Belitung. Dimana pada umumnya para kaum wanita yang ada pada wilayah Bangka Belitung akan menggunakan baju adat berupa baju kurung dengan warna merah dan terbuat dari kain sutra, sedangkan untuk bagian kepala, biasanya akan menggunakan sebuah mahkota yang diberi nama paksian.

Untuk para kaum laki-laki pada umumnya akan menggunakan sorban atau yang biasanya dikenal dengan nama Sungkon. Apakah kalian tahu, ternyata yang menjadi keunikan dari baku khas Belitung ini adalah adanya perpaduan dari budaya luar loh.

Sehingga tidak heran apabila dilihat lebih jauh, maka baju ini mempunyai ciri yang begitu khas dan sedikit berbeda apabila dibandingkan dengan baju ada Indonesia lainnya.

10. Pakaian Adat Lampung: Tulang Bawang

Gambar Pakaian Tulang Bawang Lampung
Gambar Pakaian Tulang Bawang Lampung
@https://i0.wp.com/rimbakita.com

Apakah kalian tahu, ternyata Tulang Bawang merupakan pakaian adat yang berasal dari Lampung, dimana pakaian ini mempunyai daya tarik tersendiri. Nama Tulang Bawang ini diambil dari nama sebuah kerajaan yang dulunya sangat terkenal di wilayah Lampung.

Apabila dilihat secara sekilas, maka baju adat ini tampak hampir sama dengan baju khas dari pulau Sumatera. Tetapi baju dari Lampung ini mempunyai berbagai macam pernak-pernik yang dapat menambah keindahan pada bajunya, dengan aksesoris yang terbuat dari bahan kain tapis juga digunakan untuk mempercantik pakaian ini.

11. Pakaian Adat Banten: Pangsi

Gambar Pakaian Pangsi Banten
Gambar Pakaian Pangsi Banten
@https://i2.wp.com/mimpibaru.com

Pangsi merupakan pakaian adat yang berasal dari provinsi Banten. Dimana Banten merupakan provinsi yang berada di sebelah paling barat pulau Jawa tepatnya adalah pecahan dari Jawa barat yang sudah berdiri sejak tahun 2000 lalu

Sehingga sekilas baju adat yang ada di provinsi Banten ini hampir tampak seperti dengan baju adat Sunda yang berada di Jawa Barat. Dimana pakaian Banten ini sering disebut dengan nama baju pengantin.

Hal tersebut dikarenakan sesuai dengan namanya, dimana baju khas Banten ini sering digunakan oleh para pengantin pada saat upacara pernikahan.

Tentunya baju ini juga tidak kalah loh dari provinsi yang lainnya, dimana baju khas Banten ini juga terlihat sangat mewah dan tentunya elegan.

Biasanya untuk para mempelai para wanita akan menggunakan baju kebaya sebagai atasan, kemudian kain samping atau batik yang digunakan untuk bagian bawahnya. Selendang yang dipakai biasanya akan diselempangkan pada bagian bahu.

Kemudian untuk para pria akan menggunakan baju koko dengan kerah sebagai atasan, kain samping, kemudian batik untuk bawahan dan juga penutup kepala.

12. Pakaian Adat Jawa Barat: Bedahan

Gambar Pakaian Bedahan Jawa Barat
Gambar Pakaian Bedahan Jawa Barat
@https://i2.wp.com/borneochannel.com

Bedahan merupakan pakaian adat yang berasal dari Provinsi Jawa Barat. Bedahan ini biasanya akan digunakan oleh berbagai macam kalangan, baik itu dari kalangan bangsawan hingga dari masyarakat biasa.

Tapi, pada umumnya masing-masing kalangan akan mempunyai baju adat yang tentunya berbeda-beda. Terutama yang digunakan untuk para kaum laki-laki dan juga dari kaum perempuan.

Biasanya untuk membedakan golongan ini, maka bisa dilihat dari perbedaan bahan dan juga corak yang digunakan dalam pakaian. Sehingga tidak heran apabila kalian akan melihat berbagai macam corak yang ada di pakaian adat Jawa Barat ini.

13. Pakaian Adat DKI Jakarta: Sadariah

Gambar Pakaian Sadariah DKI Jakarta
Gambar Pakaian Sadariah DKI Jakarta
@https://www.harapanrakyat .com/

Sadariah merupakan pakaian adat yang berasal dari DKI Jakarta dimana pakaian adat ini tentunya sudah tidak asing lagi bagi para pembaca sekalian, karena memang baju ini mempunyai budaya Betawi yang sangat kental. Baju adat ini dipengaruhi oleh berbagai macam budaya di dalamnya, baik itu budaya dari Arab, barat dan juga Melayu.

Pada umumnya para kaum laki-laki akan menggunakan sarung, sedangkan untuk para kaum perempuan akan menggunakan kering. Mungkin terkesan simpel ya jika dibandingkan dengan daerah lainnya. Tapi, asal kalian tahu nih, ternyata baju adat Jakarta ini malah terkesan lebih elegan loh, sehingga tidak heran bagi mereka yang menggunakan baju adat ini akan terlihat begitu menawan dan mempesona.

14. Pakaian Adat Jawa Tengah: Kebaya

Gambar Pakaian Kebaya Jawa Tengah
Gambar Pakaian Kebaya Jawa Tengah
@https://cdn.idntimes.com

Kebaya tentunya selalu identik dengan pakaian adat dari Jawa Tengah. Biasanya kebaya yang ada di wilayah ini mempunyai motif batik asli yang menjadi ciri khas dari daerah Jawa Tengah.

Hal itu tentu saja mempunyai alasan tersendiri mengingat karena memang provinsi Jawa Tengah uni mempunyai beragam budaya yang masih sangat alami dan juga kental. Hal tersebut dibuktikan dengan masih banyaknya corak batik pada bagian masyarakat Jawa tengah saat ini.

Sehingga sekilas batik yang digunakan pasti akan terlihat sangat mewah dan jiga elegan, Karena memang bahan yang digunakan berasal dari batik asli yang ditulis secara manual.

15. Pakaian Adat DI Yogyakarta: Kebaya Ksatrian

Gambar Pakaian Kebaya Kesatrian
Gambar Pakaian Kebaya Kesatrian
@https://moondoggiesmusic.com/

Kebaya Ksatria merupakan pakaian adat yang berada di Provinsi Yogyakarta. Dimana provinsi ini selain terkenal akan tempat wisatanya yang begitu menarik, ternyata pada provinsi ini juga mempunyai baju adat Jawa yang masih sangat kental.

Hal tersebut menjadikan provinsi Yogyakarta dikenal akan provinsi yang masih sangat sakral. Hal yang menarik pada pakaian adat Yogyakarta adalah, baju ini tidak boleh dipakai untuk acara sembarangan.

Dimana bagi mereka yang menggunakan baju adat khas khas Yogyakarta harus tetap merawat sesuai dengan ketentuan yang sudah ditetapkan oleh pihak keraton.

Baju adat dari Yogyakarta ini terdiri dari sepasang baju tradisional yang tidak bisa dipisahkan antara satu dengan hang lainnya. Dimana terdapat juga perlengkapan yang menjadi ciri khas khusus dan juga dijadikan sebagai identitas hang sangat penting, maka sebab itulah pakaian ini tidak boleh dipakai secara svatangan.

16. Pakaian Adat Jawa Timur: Pesa’an

Gambar Pakaian Pesa’an Jawa Timur
Gambar Pakaian Pesa’an Jawa Timur
@meandyouculture.blogspot.com

Pesa’an merupakan pakaian adat yang berasal dari Jawa Timur tepatnya berasal dari daerah Madura. Apabila dilihat dari segi bentuk desainya, maka pakaian adat ini lebih sederhana jika dibandingkan dengan berbagai daerah-daerah sebelumnya.

Baju adat kaum laki-laki ini pada umumnya hanya berupa kaos dengan garis putih merah yang dilengkapi dengan celana longgar. Sedangkan untuk baju dari perempuan akan menggunakan kebaya yang akan dilengkapi dengan menggunakan rok panjang pada bagian bawahnya.

17. Pakaian Adat Bali: Payas Agung

Gambar Pakaian Payas Agung Bali
Gambar Pakaian Payas Agung Bali
@https://cdn-image.hipwee.com

Bali, sebuah nama yang sudah tidak asing lagi dengan pulau satu ini. Selain terkenal akan daya tarik dari wisatanya yang sangat mengagumkan, ternyata Bali ini juga mempunyai budaya yang begitu mengagumkan, salah satunya adalah baju adat yang berada dari Bali ini.

Baju adat Bali mempunyai warna dan juga corak yang sangat kental dengan beragam aksesoris yang menjadi pelengkapnya. Biasanya berbagai corak yang ada pada baju adat Bali akan berbeda dengan satu dan yang lainnya.

Perbedaan corak atau ornamen ini biasanya akan disesuaikan dengan sebuah acara atau upacara adat yang akan dilakukan. Selain digunakan sebagai pembeda dari acara, corak dari baju adat ini juga digunakan untuk membedakan kelas sosial, umur dan juga jenis kelamin.

18. Pakaian Adat Nusa Tenggara Barat: Suku Sasak

Gambar Pakaian Suku Sasak Nusa Tenggara Barat
Gambar Pakaian Suku Sasak Nusa Tenggara Barat
@https://akumaubelajar.com

Pakaian adat dari Nusa Tenggara Barat pada umumnya yang digunakan adalah pakaian tradisional khas dari Lombok Mataram. Dimana baju adat dari Lombok ini akan digunakan pada saat ada acara-acara penting, misalnya seperti upacara, pernikahan, dan berbagai macam acara adat yang lainnya.

Baju adat Lombok ini sangat terkenal akan kain songketnya. Sehingga tidak heran apabila banyak para wisatawan yang mencari kain songket pada saat akan berkunjung ke wilayah NTB.

19. Pakaian Adat Pakaian Adat Nusa Tenggara Timur

Gambar Pakaian Adat Nusa Tenggara Timur
Gambar Pakaian Adat Nusa Tenggara Timur
@https://akumaubelajar.com

Jika dilihat secara sekilas, maka pakaian yang berasal dari Nusa Tenggara Timur atau NTT ini terlihat hampir sama dengan baju adat yang berasal dari NTB.

Dimana untuk para pria Rote biasanya akan menggunakan ti’langga sebagai aksesoris, sedangkan untuk para wanita akan menggunakan baju kebaya pendek sedangkan pada bagian bawahnya akan menggunakan kain tenun.

Baju adat yang berasal dari wilayah NTT ini terlihat sangat elegan apabila ditambahkan juga dengan menggunakan aksesoris, karena baju akan menampilkan hasil yang mewah.

Sehingga jika kalian mendapatkan kesempatan untuk berkunjung ke wilayah ini, maka tidak salah untuk mencoba pakaian adat yang berasal dari Nusa Tenggara Timur ini.

20. Pakaian Adat Kalimantan Barat: King Baba / King Tompang

Gambar Pakaian King Baba Kalimantan Barat
Gambar Pakaian King Baba Kalimantan Barat
@https://borneo24.com/

King baba atau king timpang merupakan pakaian adat yang berasal dari wilayah Kalimantan Barat. Dimana jika pakaian khas dari Kalimantan Barat ini berjenis pakaian perang yang terbuat dari bahan dasar kayu dan diolah menjadi kain. Tetapi perlu diingat bahwa kayu akan digunakan untuk baju adat bukan kayu sembarangan.

Kulit kayu yang digunakan adalah kulit kayu yang berasal dari bahan material kayu Ampuro. Hal tersebut tentunya sudah tidak mengherankan lagi, mengingat masyarakat yang berada di Kalimantan mempunyai keahlian dalam bidang membuat baju adat ini.

21. Pakaian Adat Kalimantan Tengah: Sangkarut

Gambar Pakaian Sangkarut Kalimantan Tengah
Gambar Pakaian Sangkarut Kalimantan Tengah
@https://www.celebes.co/

Sangkarut merupakan pakaian adat yang berasal dari Kalimantan Tengah. Dimana pada umumnya para pengantin laki-laki harus menggunakan celana panjang yang mencapai lutut.

Bukan hanya itu, mereka juga diwajibkan untuk menggunakan tali pinggang, slempit oetan dan juga menggunakan penutup kepala. Bukan hanya itu saja, para pengantin juga diwajibkan untuk menggunakan berbagai macam perhiasan khas dari Kalimantan Tengah.

Perhiasan yang digunakan ini bisa berupa Cengkoang yang terbuat dari gigi hewan dan juga induk atau kalung panjang. Sedangkan untuk para pengantin wanita diharuskan menggunakan rok yang pendek dengan aksesoris ikat seperti kepala, kalung, Subang dan masih banyak lagi.

Pada umumnya warna baju dari Kalimantan ini berwarna hitam. Karena mayoritas dari masyarakat Kalimantan Tengah adalah penduduk suku Dayak Ngaji, maka pakaian adat yang sering digunakan disebut sebagai baju Sangkarut.

22. Pakaian Adat Kalimantan Timur: Kustin

Gambar Pakaian Kustin Kalimantan Timur
Gambar Pakaian Kustin Kalimantan Timur
@https://www.celebes.co/

Kustin merupakan pakaian adat yang berasal dari Kalimantan Timur. Dimana pada umumnya penduduk dari Kalimantan Timur mempunyai dua entitas besar yakni suku Dayak dan juga suku Kutai. Tetapi yang perlu dicatat disini adalah kedua suku ini tentunya mempunyai pakaian adat uang berbeda-beda.

Baju adat dari suku Dayak bernama Ta’a dan Sapei Sapaq, sedangkan untuk suku Kutai sendiri mempunyai baju adat yang bernama baju kustin. Pada umumnya masyarakat akan menggunakan baju adat sesuai dengan kegunaannya sehari-hari.

Misalnya adalah baju adat yang digunakan untuk upacara adat tentunya akan berbeda dengan baju adat yang akan digunakan untuk menari. Salah satu keunikan dari pakaian adat Kalimantan Timur ini adalah pada bagian coraknya yang indah dan juga unik.

23. Pakaian Adat Kalimantan Utara: Ta’a dan Sapei Sapaq

Gambar Pakaian Ta’a Dan Sapei Sapaq Kalimantan Utara
Gambar Pakaian Ta’a dan Sapei Sapaq Kalimantan Utara
@https://asset.kompas.com

Ta’a dan Sapei Sapaq merupakan pakaian adat yang berasal dari Kalimantan Utara. Dimana pakaian ta’a digunakan untuk wanita dan terdiri dari ikat kepala yang disebut dengan da’a dari daun pandan.

Biasanya masyarakat yang menggunakan da’a adalah para orang tua. Dengan baju atasannya yang disebut dengan sapei inoq, sementara pada bawah dari busana berupa rok yang dikenal dengan nama ta’a.

Kemudian pakaian yang digunakan oleh Para kaum laki-laki bernama sapei sapaq yang mempunyai corak tidak jauh berbeda dengan busana ta’a.

24. Pakaian Adat Kalimantan Selatan: Babaju Kun Galung Pacinan

Gambar Pakaian Babaju Kun Galung Pacinan Kalimantan Selatan
Gambar Pakaian Babaju Kun Galung Pacinan Kalimantan Selatan
@https://borneo24.com

Babaju Kun Galung Pacinan merupakan pakaian adat yang berasal dari Kalimantan Barat tepatnya milik dari suku Banjar. Sebenarnya suku Banjar mempunyai empat jenis baju adat yang berbeda dengan keunikan dan juga ciri khasnya masing-masing.

Dimana baju adat tersebut diantaranya adalah Babaju Kun Galung Pacinan, Pengantin Baamar Galung Pancar Matahari, Pengantin Bagajah Gamuling Baular Lulut. Dimana di antara baju-baju tersebut, baju suku Banjar Pengantin Babaju Kubaya Panjanglah yang sangat populer.

25. Pakaian Adat Sulawesi Barat: Pattuqduq Towaine

Gambar Pakaian Pattuqduq Towaine Sulawesi Barat
Gambar Pakaian Pattuqduq Towaine Sulawesi Barat
@https://www.senibudayaku.com/

Pattuqduq Towaine merupakan pakaian adat khas dari Sulawesi Barat tepatnya suku Mandar. Dulunya suku Mandar lebih memilih untuk menggunakan pakaian yang disebut dengan Pattuqduq Towaine ini, dimana pakaian tersebut berupa sarung sutra yang sekilas mirip dengan kain sutra pada umumnya.

Untuk sarung sutra yang berasal dari suku Mandar ini terdiri dari beberapa jenis, dimana pada setiap jenis ini mempunyai ciri, corak dan juga cara pembuatannya yang berbeda. Dengan bentuk yang sangat elegan sehingga membuat baju adat lebih indah dan juga menarik.

26. Pakaian Adat Sulawesi Utara: Laku Tepu

Laku Tepu Sulawesi Utara
Gambar Pakaian Laku Tepu Sulawesi Utara
@https://restuemak.com/

Laku Tepu Merupakan pakaian adat yang berasal dari Sulawesi Utara. Dimana biasanya baju adat ini hanya digunakan pada saat acara perayaan upacara Tulude.

Meski baju adat ini terlihat sederhana, ternyata baju adat ini juga mempunyai beragam keunikan yang tidak dimiliki oleh daerah lainnya. Dimana bahan pembuatan baju adat ini berasal dari serat tanaman pisang atau serat koffo.

Dimana pengguna serat koffo ini dijadikan bahan material karena masyarakat percaya bahwa serat koffo mempunyai tekstur yang kuat dan kokoh. Karena hal itu lah yang memudahkan proses pembuatan atau proses tenunnya.

27. Pakaian Adat Sulawesi Tengah: Nggembe

Gambar Pakaian Nggembe Sulawesi Tengah
Gambar Pakaian Nggembe Sulawesi Tengah
@https://www.celebes.co/

Nggembe merupakan pakaian adat yang berasal dari Sulawesi Tengah, dimana baju adat ini dikenal akan bentuk yang sangat unik. Bentuk pakaian ink berupa segi empat mempunyai lengan lebar, berkerah bulat dan juga panjang.

Yang perlu diingat disini adalah jenis baju adat tidak boleh digunakan untuk sembarangan, melainkan biasanya akan digunakan pada saat acara-acara penting saja, misalnya upacara adat atau acara pernikahan saja.

28. Pakaian Adat Sulawesi Selatan: Bodo

Gambar Pakaian Bodo Sulawesi Selatan
Gambar Pakaian Bodo Sulawesi Selatan
@https://cerdika.com/

Bodo merupakan pakaian adat yang berasal dari Sulawesi Selatan. Dimana baju ini merupakan salah satu baju yang digunakan oleh para kaum hawa.

Keunikan yang ada pada baju adat Sulawesi Selatan ini adalah baju mempunyai desain yang begitu sederhana dan juga minim dengan jahitan. Meskipun desain yang diterapkan sangat sederhana, tetapi baju ini terlihat sangat menarik dan juga elegan.

29. Pakaian Adat Sulawesi Tenggara: Babu Nggawi

Gambar Pakaian Babu Nggawi Sulawesi Tenggara
Gambar Pakaian Babu Nggawi Sulawesi Tenggara
@https://www.celebes.co

Babu Nggawi merupakan baju adat yang berasal dari Sulawesi Tenggara. Dimana sebenarnya Provinsi Sulawesi Tenggara mempunyai berbagai macam jenis yang beragam, hal ini dikarenakan provinsi tersebut tidak hanya terdiri dari saja melainkan provinsi yang terdiri dari berbagai macam suku yang ada.

Provinsi Sulawesi Tenggara ini sebagian besar ditinggali oleh suku Tolaki, sehingga tidak heran apabila baju adat yang sering dijumpai berasal dari suku Tolaki. Biasanya para wanita akan menggunakan baju adat yang disebut dengan Babu Nggawi.

Dimana pada umumnya baju adat ini akan digunakan pada saat ada acara adat dan juga acara pernikahan. Dimana pada saat acara pernikahan, maka para pengantin wanita akan menggunakan baju adat dengan berbagai macam hiasan atau aksesoris.

Aksesoris tersebut bisa berupa kalung panjang, gelang kecil dan masih banyak lagi yang lainnya. Dengan adanya aksesoris tersebutlah penampilan dari pengantin perempuan ini akan terlihat lebih mewah.

30. Pakaian Adat Gorontalo: Biliu dan Makuta

Gambar Pakaian Biliu Gorontalo
Gambar Pakaian Biliu Gorontalo
@https://asset.kompas.com/

Biliu dan Makuta merupakan pakaian adat dari Gorontalo. Dimana para kaum hawa akan menggunakan pakaian yang disebut dengan Billu, sedangkan untuk para kaum adam ini akan menggunakan pakaian adat dengan mama Makuta.

Baju adat yang ada di wilayah ini tentunya tidak boleh digunakan secara sembarangan, melainkan biasanya para penduduk hanya akan menggunakan pakaian adat Gorontalo pada saat ada acara adat atau acara sakral saja.

Secara umum, baju Gorontalo ini terdiri dari 3 jenis warna dasar yang mempunyai arti berbeda-beda. Beberapa warna yang biasanya digunakan untuk baju adat ini yakni ada warna kuning keemasan, warna hijau, dan juga warna ungu.

Kemudian untuk desain dari baju adat ini juga terbilang cukup sederhana. Tetapi, apabila digunakan akan terlihat sangat mewah dan ditambah dengan aksesoris pendukung yang semakin mempercantik penampilan.

31. Pakaian Adat Maluku: Cele

Gambar Pakaian Cele Maluku
Gambar Pakaian Cele Maluku
@https://seringjalan.com/

Cele merupakan pakaian adat yang berasal dari Maluku. Dimana baju Cela merupakan baju adat yang bercorak dengan ciri-cirinya kotak kecil.

Corak tersebut mempunyai bentuk geometris yang mempunyai garis-garis lurus. Dimana pada umumnya baju cele khas ini dipadukan dengan berbagai macam kain sarung yang mempunyai warna hampir sama dengan corak bajunya.

Biasanya baju adat ini akan digunakan untuk berbagai upacara adat atau beberapa acara sakral lainnya.

32. Pakaian Adat Maluku Utara: Manteren Lamo dan Kimun Gia

Gambar Pakaian Maluku Utara
Gambar Pakaian Maluku Utara
@https://cdn.idntimes.com/

Manteren Lamo dan Kimun Gia merupakan pakaian adat yang berasal dari Maluku Utara. Dimana baju adat ini terdiri dari celana panjang dengan warna hitam dan bis merah yang memanjang hingga ke bawah.

Untuk bagian bajunya mempunyai bentuk jas yang tertutup dengan kancing besar terbuat dari bahan material perak. Pada umumnya jumlah kancing yang digunakan sekitar sembilan kancing besar.

Pada bagian ujung lengan baju, saku dan juga leher jas nya berwarna merah. Dimana Maluku Utara ini mempunyai empat jenis pakaian adat yang sangat khas pada kalangan masyarakat Maluku Utara.

33. Pakaian Adat Papua Barat: Ewer

Gambar Pakaian Ewer Papua Barat
Gambar Pakaian Ewer Papua Barat
@https://moondoggiesmusic.com/

Ewer merupakan pakaian adat yang berasal dari Papua Barat. Dimana baju ini terbuat dari bahan-bahan material yang sangat alami yakni dengan mengambilnya langsung dari alam dan kemudian akan dikeringkan.

34. Pakaian Adat Papua: Koteka dan Rok Rumbai

Gambar Pakaian Rok Rumbai Papua
Gambar Pakaian Rok Rumbai Papua
@https://beritapapua .id

Koteka dan Rok Rumbai merupakan pakaian adat yang berasal dari Papua. Koteka merupakan baju adat yang digunakan sebagai penutup dari kemaluan laki-laki, dimana pakaian ini terbuat dari kulit labu air.


Fungsi 34 Pakaian Adat

Setelah kita membahas tentang macam-macam pakaian adat Papua, sekarang kita akan membahas tentang fungsi dari pakaian adat di Indonesia. Dimana pakaian ini setidaknya mempunyai empat fungsi yang berbeda, diantaranya adalah sebagai berikut.

  1. Digunakan sebagai pelindung diri dari berbagai hawa panas dan juga dingin
  2. Melambangkan kekuasaan dan juga gengsi
  3. Melambangkan kesucian
  4. Sebagai penghias tubuh

Penutup Pakaian Adat

Demikianlah penjelasan mengenai macam-macam pakaian adat yang berasal dari 34 provinsi. Dimana pada setiap provinsi ini mempunyai pakaian dengan ciri khas dan keunikannya masing-masing.

Semoga artikel ini bisa membantu para pembaca sekalian dalam mengenal berbagai macam pakaian adat dan juga semoga penjelasan yang disampaikan juga dapat dicerna dengan baik!


Pakaian Adat
sumber referensi:

@https://perpustakaan.id/pakaian-adat/
@https://saintif.com/pakaian-adat/#24_Kalimantan_Timur_Kustin
@https://www.jatikom. com/34-provinsi-pakaian-adat-tradisional-di/#23_Pakaian_Tradisional_Kalimantan_Timur
@https://kumparan.com/viral-food-travel/34-pakaian-adat-indonesia-beserta-nama-namanya-1vlbHjRekMo/4

Tinggalkan komentar