Kerajaan Galuh – Mengenal sejarah Kerajaan Galuh yang merupakan kerajaan yang diperkirakan berdiri pada sekitar tahun 669 Masehi dan didirikan oleh Tarusbawa. Kerajaan ini tepatnya berada di Pulau Jawa.
Di mana letak Kerajaan Galuh? antara Sungai Citarum yang berada di sebelah barat dan Sungai Cipamali yang berada di Sebelah Timur.
Lalu bagaimana cerita sejarah dari masa kejayaan hingga masa runtuhnya kerajaan, silsilah raja dan juga peninggalan dari kerajaan? Simak penjelasan berikut ini!
Sejarah Kerajaan Galuh
Kerajaan Galuh merupakan kerajaan yang terletak dan juga berkembang di wilayah Jawa bagian Barat. Pada sekitar tahun 932 Masehi sampai dengan 1579 Masehi mulainya perkembangan dari kerajaan.
Kerajaan Galuh berdiri dikarenakan Raja Tarumanegara yang memiliki 2 orang anak, dimana keduanya adalah perempuan, yakni yang bernama Dewi Manasih yang telah menikah dengan Tarusbaawa dan beliaulah pendiri dari Kerajaan Galuh atau Sunda.
Kemudian anak yang dekua yakni adalah Sobakanca yang telah menikah dengan Dapuntahayang yang kemudian telah mendirikan Kerajaan Sriwijaya.
Hal ini dikarenakan adanya pernikahan antar kerajaan yakni kerajaan Sunda dan juga keran Lampung. Dengan pernikahan tersebut kerajaan ini dan lampung bergabung dan membentuk sagu wilayah, tapi dipisahkan oleh batasan alam yakni Selat Sunda.
Kerajaan ini menggunakan bahasa Sunda Kuno, sehingga ia disebut sebagai Kerajaan Sunda. Kerajaan ini juga pernah berpindah di pusat ibu kota beberapa kali selama kerajaan ini terkenal.
Seperti yang dikutip di naskah Wangsakerta, kerajaan ini berdiri untuk menggantikan Kerajaan Tarumanegara yang sebelumnya telah berkuasa.
Kerajaan ini pertama kali dipimpin oleh Tarusbawa. Kerajaan ini pernah disebutkan dalam naskah asing yang ditulis Bujangga Manik, adanya seorang pendeta Hindu yang berasal dari Sunda. Pendeta tersebut pernah pergi ke tempat agama Hindu muncul di Pulau Jawa pada abad ke-16.
-
Letak Kerajaan Galuh
Letak dari kerajaan Galuh juga berbeda-beda tidak bisa dipastikan, karena memang ada dua sumber yang pernah tercatat bahwa ada yang menuliskan letak wilayah dan batasan dari kerajaan ini.
Catatan Tom Pires menyatakan bahwa kerajaan Galuh memiliki wilayah yang mencangkul sepertiga pulau Jawa, tetapi ada juga yang mengatakan seperdelapan pulau.
Catatan yang kedua ialah, Wangsakerta. Dalam catatan ini dituliskan bahwa kerajaan Galuh mencangkul daerah yang cukup besar, yakni wilayah yang beretnis Sunda dan wilayah yang ada di sekitar Provinsi Lampung.
-
Masa Kejayaan Kerajaan Galuh
Masa Kejayaan Kerajaan Galuh dipimpin oleh Prabu Siliwangi, yang kemudian disebut sebagai Pajajaran dalam waktu tertentu. Pada masa itu rakyat hidup dengan baik dan juga perkembangan ekonomi yang berlangsung dengan pesat.
Kerajaan Galuh sendiri tidak memiliki defalh secara rinci pada saat masa kejayaan. Hal ini dikarenakan perpindahan ibu kota dan juga pergantian namanya yang sampai sekarang masih dipelajari oleh sejarawan. Apakah kerajaan ini masuk sebagai kerajaan Sunda, Pajajaran atau Galuh.
Kerajaan ini runtuh pada saat masa kepemimpinan raja terakhir, yakni Prabu Suryakencana, beliau penganut dari agama Hindu. Penyebab runtuhnya kerajaan ini juga disebabkan oleh Kerajaan Banten.
Hal ini bermula pada saat itu Kerajaan Banteng yang berada dibawah kepemimpinan oleh Maulana Yusuf datang dan juga menyerang secara fisik, sementara kerajaan kepemimpinan Prabu Surya Kencana sampai hancur.
Kehidupan Kerajaan Galuh
Kehidupan yang ada pada masyarakat Kerajaan Galuh dibagi menjadi 4 aspek yakni, Aspek Politik, Aspek Agama, Aspek Ekonomi, Aspek Sosial dan Aspek Budaya. Berikut ini merupakan penjelasan dari masing-masing aspek yang ada!
Kehidupan Politik Kerajaan Galuh
Kehidupan politik yang ada pada kerajaan ini tidak bisa lepas dari berbagai perpecahan dan juga penyatuan dari kerajaan, dua kerajaan tersebut adalah kerajaan Sunda dan juga Galuh.
Setelah penyatuan yang telah dilakukan oleh Sanjaya, kerajaan ini pecah kembali tepatnya pada tahun 739 M, pada tahun tersebut kerajaan Galuh dan Sunda di pecah kembali untuk anak Panaraban.
Pada saat itu kerajaan Galuh dipimpin oleh anak pertama dari Paraban yang bernama Sang Manarah. Kemudian kerajaan Sunda di bawah kepemimpinan Sang Bangga.
Pada tahun 1482 dua kerajaan tersebut bersatu kembali, hal ini dikarenakan adanya pernikahan antar keluarga oleh Jayadewata dengan gelar yang tersemat yakni Sri Baduga Maharaja, beliau memerintah di kerajaan pada sekitar tahun 1482 hingga 1521.
Kehidupan Agama Kerajaan Galuh
Kehidupan agama yang berada di kerajaan ini adalah mayoritas masyarakat beragama Hindu, hal ini bisa dilihat dari peninggalan dari prasasti kerajaan ini.
Prasasti tersebut menggunakan bahasa Sunda kuno dan hal ini juga didukung dengan kerajaan Tarumanegara yang dulunya juga merupakan kerajaan Hindu tertua yang berada di Pulau Jawa.
Tetapi karena seiring dengan perkembangan dan juga datangnya para pedagang Arab yang turut menyebarkan agama Islam, sehingga Islam juga berkembang pada kerajaan tersebut.
Hal ini dapat dilihat dari pendirian madrasah Islam dan jufa pengurangan dari adat istiadat Agama Hindu di dalam masyarakat dan juga dalam kegiatan dari kerajaan.
Kehidupan Ekonomi Kerajaan Galuh
Kehidupan ekonomi yang ada di kerajaan adalah petani dan nelayan. Hal ini dikarenakan memang kebanyakan dari masyarakat dari Galuh tersebut bermata pencaharian sebagai petani dan nelayan, tetapi kebanyakan dari masyarakat menjadikan pertanian sebagai alat untuk bertahan hidup.
Pada prasasti dan juga naskah kuno, tidak menjelaskan secara rinci dari keadaan ekonomi kerajaan Galuh, tetapi karena melihat dari seringnya kerajaan untuk berpindah ke ibu kota, hal itu memungkinkan bahwa kerajaan ini memiliki kehidupan ekonomi yang cukup bagus.
Karena datangnya Belanda ke negara Indonesia menyebabkan masyarakat dari kerajaan Galuh harus kerja paksa yakni untuk menanam kopi dan juga kelapa serta nila.
Karena adanya kerja paksa tersebut raja tidak bisa berbuat banyak, sehingga beliau memutuskan untuk membuat sebuah saluran irigasi yang digunakan untuk membantu beban dari rakyat agak pengairan dapat berjalan dengan mudah
Kehidupan Sosial Kerajaan Galuh
Kehidupan sosial dari kerajaan ini adalah menggunakan sistem pemerintahan monarki. Yakni sistem yang menganggap bahwa raja dan juga keluarganya akan mendapatkan tingkat yang lebih tinggi dibandingkan dengan masyarakat pada kalangan biasa.
Hal tersebut tidak bisa untuk ditolak, sehingga masyarakat menerima dengan baik dengan sistem pemerintahan tersebut. Tetapi perselisihan terjadi antara Galuh dan juga Sunda.
Perselisihan dapat diatas dan seiring perkembangannya kemudian kedua kerajaan tersebut bisa menjadi kerajaan yang setara dan juga mengadakan hubungan bilateral yang cukup baik.
Mata pencaharian selain bertani dan sebagai nelayan adakah sebagai pedagang. Masyarakat yang ada di Galuh juga mengandalkan segi ekonomi dengan cara berdagang, sehingga banyak juga pedagang yang berasal dari Arab dan Timur Tengah. Masyarakat hidup dengan tatanan sosial yang cukup baik seperti pada umumnya.
Kehidupan Budaya Kerajaan Galuh
Kehidupan Budaya yang ada pada masyarakat Kerajaan bisa dilihat dengan adanya naskah kerajaan dan juga perkembangan agama.
Dimana pada saat itu sempat muncul keinginan untuk penurunan dari derajat sang hyang pada raja, tetapi hal tersebut ternyata dapat memberikan warna pada kerajaan dalam aspek kebudayaan.
Karena kerajaan ini bercorak Hindu, maka banyak prasasti, naskah dan juga candi yang ditemukan, benda-benda tersebut merupakan peninggalan dari kerajaan Hindu dan menjadi bukti bahwa adanya pengembangan agama Hindu di Indonesia khususnya di wilayah Pulau Jawa.
Prasasti yang ditemukan juga menjelaskan tentang kehidupan raja dan juga menceritakan tentang ada dan juga budaya yang telah dianut oleh masyarakat Sunda, hal ini tercantum khususnya pada Prasasti Kawali 4, sastrawan mengambil kesimpulan bahwa adat dan budaya yang ada pada kerajaan ini berkembang dengan baik.
Raja Kerajaan Galuh
Siapa raja kerajaan galuh? Kerajaan Galuh juga dipimpin oleh beberapa raja. Berikut ini merupakan penjelasan singkat serta daftar dari silsilah kerajaan!
Silsilah Raja Kerajaan Galuh
-
Raja Tarusbawa
Beliau merupakan raja pertama yang ada di kerajaan Galuh, dimana raja tersebut juga pernah menjadi pemimpin pada kerajaan Sunda sebelum kerajaan berada dibawah kekuasaan dari Tarumanagara.
-
Raja Wretikandayun
Beliau merupakan raja yang ada setelah kerajaan Sunda berdiri. Dimana Raja Wretikandayun berhasil membebaskan kerajaan Galuh untuk bisa berdiri sendiri, sebingga nanti penerus dari kerajaan teesebut adalah anak dari Wretikandayun yakni Sanjaya yang kemudian akan dinikahkan dengan Tarusbawa.
-
Raja Sanjaya
Raja Sanjaya merupakan raja yang berhasil menyatukan kerajaan Galuh dengan kerajaan Sunda, beliau juga dikenal sebagai pemimpin yang baik. Kemudian setelah melihat situasi yang cukup aman, kerajaan ini dipecah kembali menjadi 2 kerajaan yakni, kerajaan Galuh dan Sunda, dan berakhir dengan menyerahkan tahta kerajaan Galuh untuk anaknya.
-
Lingga Buana
Beliau merupakan ratu dari kerajaan Sunda-Galuh yang berada di bawah kepemimpinan Hayam Wuruk dan juga Gajah Mada dari Majapahit. Dimana pada saat itu Majapahit sudah hampir menguasai seluruh wilayah Nusantara.
Tetapi tidak sampai dengan mengerang kerajaan yang telah dipimpin oleh Linggabuana dan juga anaknya yang bernama Dyah Pitaloka Citraresmi.
Peninggalan Kerajaan Galuh
Kerajaan Galuh meninggalkan beberapa peninggalan-peninggalan yang bersejarah dan tentunya juga harus dijaga dan dirawat dengan baik. Lalu apa saja peninggalan-peninggalan tersebut? Simak penjelasan dibawah ini.
Peninggalan Kerajaan
-
Prasasti Galuh
Prasasti tersebut merupakan tanda bahwa memang kerajaan Galuh pernah benar-benar ada. Prasasti Galuh sendiri masih disimpan dalam Museum Nasional Indonesia, dengan ukurang yang kecil, yakni berukuran 51 cm. Prasasti tersebut dituliskan di atas sebongkah batu yang dipahat dengan menggunakan aksara Sunda Kuno.
-
Prasasti Rumatak
Prasasti ini ditemukan dengan ukuran 85 cm dengan lebar sebesar 62 cm. Prasasti tersebut ditulis dan dipahat di batu dengan menggunakan bahasa 3 baris aksara Sunda Kuno. Isi dari prasasti tersebut adalah tentang pendirian dari kerajaan Rumatak oleh Sang Hyang.
-
Situs Geger Sunten
Peninggalan yang bisa kita lihat secara jelas berada di daerah Ciamis. Ciamis merupakan daerah yang menjadi tempat persembunyian dari Aki Balangatrang ketika beliau masih menjadi abdi dari kerajaan Galuh.
Disitu para pengunjung bisa melihat batu yang dulu pernah digunakan oleh Ciung Wanara untuk petilasan ketika kerajaan Galuh masih berkuasa.
Penutup
Demikian penjelasan tentang Kerajaan Galuh, pembahasan yang dimulai dari sejarah, masa kejayaan dan masa runtuhnya kerajaan, cerita tentang kehidupan masyarakat yang ada pada saat itu, silsilah raja dan juga peninggalan dari kerajaan Galuh.
Semoga artikel ini bisa bermanfaat dan bisa menambahkan wawasan buat kalian semua terutama pada bidang sejarah, karena sejarah bukan untuk dilupakan, tapi sejarah untuk dijaga dan dirawat!
Kerajaan Galuh
Sumber Referensi
@https://www.limakilo.id/2021/03/sejarah-kerajaan-galuh.html
@https://id.wikipedia.org/wiki/Kerajaan_Galuh
@https://www.wikiwand.com/id/Kerajaan_Galuh